Mengenal dan Cara Merawat Batu Akik Anggur Api Waykanan

Mengenal dan Cara Merawat Batu Akik Anggur Api Waykanan – Membicarakan Batu Akik hampir tidak ada habisnya, setiap daerah memiliki koleksi dan macam- macam batu akik yang sangat bagus- bagus. Kali ini di liputanbatumulia akan mencoba mengenalkan dan membahas kepada anda tentang Batu Akik Anggur Api Waykanan yang merupakan batu akik khas dari Lampung yang sangat terkenal. Batu Akik Anggur Api Waykanan merupakan batu yang sangat mengkilap dan memiliki warna putih dan ada juga yang memiliki warna orange. Kata Waykanan diambil dari daerah tersebut yaitu nama Kabupaten di Lampung Utara.



Batu Akik Anggur Api Waykanan termasuk dalam jenis batu Fire Chalcedony yang memiliki warna yang putih dan orange. Batu Akik Anggur Api Waykanan untuk warna hampir mirip dengan batu anggur Pacitan Cuma perbedaan dari segi kandungan mineral dan lokasi penemuannya saja. Jika kila lihat secara seksama Batu Akik Anggur Api Waykanan memiliki warna yang sangat mengkilap dan jika terkena cahaya akan memantulkan cahaya yang sangat bagus. Keunikan dari Batu Akik Anggur Api Waykanan sama seperti batu anggur Pacitan yaitu memiliki klep jika batu anggur Pacitan memiliki klep mirip mata kucing namun Batu Akik Anggur Api Waykanan memiliki klep seperti nyala api. Klep nyala api inilah menjadi batu asal Lampung ini diberi nama Batu Akik Anggur Api Waykanan.

Saat ini Batu Akik Anggur Api Waykanan sebagai mascot di Provinsi Lampung karena batu akik jenis ini sangat terkenal dan populer di kalangan batu akik di Indonesia. Sebenarnya Lampung juga memiliki batu akik jenis lain yang tak kalah dari batu akik anggur fire yaitu Batu AkikBungur Tanjung Bintang. Bagi anda yang sudah memiliki atau ingin memiliki Batu Akik Anggur Api Waykanan sebaiknya anda lakukan perawatan yang ekstra supaya Batu Akik Anggur Api Waykanan tetap terjaga keindahannya. Sangat disayangkan bahwa Batu Akik Anggur Api Waykanan yang memiliki pesona tidak di rawat dengan baik. berikut ini merupakan Mengenal dan Cara Merawat Batu Akik Anggur Api Waykanan:

• Dalam merawat Batu Akik Anggur Api Waykanan yang terpenting adalah ketelatenan usahakan dalam merawat minimal seminggu sekali dengan membersihkan dengan tisu dan minyak zaitun.

• Jika Batu Akik Anggur Api Waykanan belum terlihat mengkristal anda bisa lakukan teknik perendaman yaitu dengan menggunakan air oksigen seperti pada perawatan batu akik yang lain.

• Jika Batu Akik Anggur Api Waykanan sudah terlihat mngkilap dan terlihat mengkristal anda bisa melakukan teknik mengolesi dengan minyak zaitu jika mau digunakan atau setelah digunakan.

• Jika Batu Akik Anggur Api Waykanan terlihat agak kusam dan terlihat bekas minyak karena tangan yang menempel pada Batu Akik Anggur Api Waykanan anda bisa mencoba cuci dan lakukan mengosok dengan serbuk intan.

Demikian merupakan Mengenal dan Cara Merawat Batu Akik Anggur Api Waykanan yang sangat penting informasinya bagi kita. Tips lain jika ingin menyimpan Batu Akik Anggur Api Waykanan sebaiknya anda bisa lakukan penyimpanan di tempat yang khusus jangan lakukan penyimpanan secara bersamaan dengan batu akik yang lain karena hal ini bisa terjadi tumbukan yang dapat tergores batu akik anda. Perlu kita tahu bahwa Batu Akik Anggur Api Waykanan memiliki tingkat kekerasan yang hanya 6,5- 7 skala mohs sehingga perlu perawatan yang ekstra (Baca: Mengenal Ciri- Ciri Batu Badar Lumut Secara Mudah).

0 komentar:

Posting Komentar

 

Stats