Kenali Harga Bahan Bongkahan Batu Bacan Cincau

Kenali Harga Bahan Bongkahan Batu Bacan Cincau – Saat ini batu mulia masih tetap diperbincangan selama Hari Raya Idul Fitri bahkan banyak dari para pemudik yang pulang kampung sengaja membeli atau mampir di penjual- penjual batu mulia di pinggir jalan. Alasan para pemudik adalah sebagai koleksi, aksesoris dan ada juga yang buat oleh- oleh teman kantornya. Batu mulia yang saat ini masih harga tinggi adalah Batu Bacan. Batu Bacan Cincau ini harganya masih tinggi karena jika kita rawat dengan baik maka menjadi mengkristal dan mengkilap dengan baik pokoknya sangat elegant dan mempesona. Batu Bacan juga ada bervariasi jenis ada Batu Bacan Doko, Batu Bacan Palamea dan saat ini ada Batu Bacan Cincau.



Batu Bacan Cincau merupakan batu bacan yang warna mirip dengan cincau yang sering dibuat sebagai tambahan minuman es jadi untuk warna tetap hijau. Bagi anda yang ingin bertanya berapa harga Batu Bacan Cincau? Akan kami ulas secara lengkap di liputanbatumulia. Batu Bacan Cincau digadang- gadang sebagai batu yang mahal karena salah satunya batu mulia jenis ini sangat langka untuk kita temukan.

Harga bahan atau bongkahan Batu Bacan Cincau memiliki harga yang cukup fantasis yaitu untuk bahan ukuran kecil memiliki harga sekitar Rp 400rb dan untuk harga 1kg bahan bongkahan Batu Bacan Cincau bisa mencapai puluhan juta rupiah hal ini sangat mahal bagi orang yang awan tentang batu mulia. Namun bagi para kolektor dan pencinta batu mulia harga tersebut merupakan harga yang wajar saat ini. Batu Bacan Cincau memiliki kelebihan yaitu dapat bermetamorfosis atau merubah warna yang tadinya kusam kemudian terlihat bening dan mengkristal sehingga membuat para pencinta batu mulia menjadi penasaran. Membeli bahan bongkahan Batu Bacan Cincau merupakan hal yang irit dari segi dana karena jika kita membeli Batu Bacan Cincau yang sudah berbentuk menjadi batu cincin wow harganya bisa mahal bisa naik 5-10 kali lipat.

Cara membuat batu cincin untuk Batu Bacan Cincau juga harus dilakukan oleh pengrajin yang sudah professional karena terkadang bahan Batu Bacan Cincau sulit untuk kita bentuk dan mudah sekali pecah atau retak sehingga dibutuhkan pengrajin yang berpengalaman. Sangat disayangkan jika anda sudah membeli bahan bongkahan Batu Bacan Cincau yang mahal namun hasil batu cincin atau liontin kurang memuaskan. Jika sudah anda bentuk menjadi batu cincin Batu Bacan Cincau sebaiknya anda lakukan perawatan supaya tetap mengkristal yaitu dengan melakukan treatment yang sudah kami jelaskan pada artikel- artikel sebelumnya tentang perawatan batu bacan.

Demikian merupakan Kenali Harga Bahan Bongkahan Batu Bacan Cincau semoga dengan ulasan ini dapat bermanfaat bagi kita. Batu Bacan Cincau merupakan batu mulia yang sangat bagus dan terlihat mempesona jika sudah berkualitas dan menjadi bisa menjadi daya tarik tersendiri dari si pemakai. Peluang bisnis Batu Bacan Cincau juga sangat bagus untuk ke depan (Baca: Keunggulan dan Manfaat Batu Tapak Jalak Bagi Pemilik).

0 komentar:

Posting Komentar

 

Stats