Mengenal Batu Tumpang Khas Pulau Nusakambangan – Jika anda mendengar kata Nusakambangan apa yang terlintas? Pasti anda langsung berpikir bahwa Nusakambangan merupakan pulau yang digunakan untuk narapidana. Nusakambangan terletak di dekat Kota Cilacap dan jika kita ingin ke Nusakambangan anda bisa menggunakan kapal atau perahu pengayoman dan membutuhkan waktu sekitar 15 menit. Pada beberapa bulan yang lalu kita disuguhi berita tentang eksekusi terpidana mati kasus narkoba sehingga Nusakambangan menjadi ramai karena banyak pengunjung dari Cilacap atau kota luar sekitar yang ingin melihat ramainya awak berita televisi atau cetak yang datang untuk meliput berita. Sehingga dimanfaatkan oleh para pedagan batu akik untuk mengenalkan batu akik khas dari Nusakambangan.
Batu Akik khas Nusakambangan yaitu Batu Akik Tumpang yang memiliki ciri khas totol – totol berwarna hitam mirip dengan sisik kulit penyu dan warna kombinasi putih, merah dan orange. Jika anda ingin membeli Batu Tumpang Nusakambangan anda bisa berkunjung ke Dermaga Wijaya Kusama atau di Kota Cilacap. Bahan atau bongkahan Batu Tumpang ini berasal dari karang – karang yang terdapat pada tebing di dekat lapas batu dan juga lapas terbuka.
Batu Tumpang Khas Pulau Nusakambangan saat ini menjadi perburuan para kolektor karena keunikan dari bentuk pemukaan batu akik jenis ini. Jika kita lihat secara seksama permukaan batu akik ini tampak menyerupai sisik penyu dan memiliki warna corak yang macam- macam, namun yang paling banyak di buru adalah warna Batu Tumpang yang berwarna putih karena lebih mantap dan istimewa.
Demikian merupakan Mengenal Batu Tumpang Khas Pulau Nusakambangan di liputanbatumulia yang sangat bagus, jika anda berkunjung ke Pulau Nusakambangan anda bisa membeli batu jenis ini sebagai koleksi atau oleh- oleh untuk teman, saudara, atau orang tua anda. Sejak dahulu memang sebelum batu akik trend atau populer banyak sekali para narapidana yang membuat batu akik sebagai sumber pendapat yang dijual ke para pengunjung atau wisatawan yang datang di Pulau Nusakambangan. Nusakambangan memang terkenal dengan lapas yang terlihat seram namun dibalik itu tersimpan batu akik atau batu mulia yang sangat berkualitas Nusantara (Baca: Cara Praktis Merawat Batu Black Jade Supaya Berkualitas).
0 komentar:
Posting Komentar